MY LEARNING STYLE (VISUAL)


Gaya belajar tiap orang memang berbeda-beda. Namun, ada tiga gaya yang paling banyak digunakan yaitu gaya belajar VAK Model (Visual , Auditori , dan Kinestetik ), yang dikembangkan pada tahun 1987 oleh Neil Fleming, seorang pengajar di SMA dan Universitas di Selandia Baru.


Jujur saja, awalnya saya belum mengetahui gaya belajar saya apakah itu visual, auditori, atau kinestetik. Namun, berdasarkan artikel-artikel yang saya baca, saya dapat mengetahui ciri-cirinya dan saya akhirnya memahami bahwa "gaya belajar "visual" adalah gaya belajar yang mendekati dengan gaya belajar saya. Dan ciri-cirinya adalah:

  • Ciri-Ciri Orang dengan Gaya Belajar Visual:

"Orang dengan gaya belajar visual menyerap informasi dengan melihat hal yang ada di depan mereka dan menyimpan gambar di otak mereka. Mereka sering menikmati membaca, memiliki tulisan tangan yang bagus, sangat detail-oriented, teratur, dan memiliki kesadaran yang tajam warna dan bentuk .
Mereka cenderung untuk memiliki kesulitan dengan petunjuk verbal dan tidak mudah terganggu oleh kebisingan. Mereka dapat mengingat wajah orang-orang lebih baik daripada nama-nama mereka, dan mereka sering harus mempertahankan kontak mata untuk melakukan percakapan dengan seseorang."

Kali ini saya mau sharing bagaimana gaya belajar saya.
  • Dalam memahami suatu pelajaran saya lebih mudah memahami dan mengingatnya dengan menulis dan membaca. Seringkali saya menandai buku dengan bolpoin berwarna atau dengan stabilo, terkadang saya juga merangkumnya lagi di catatan kecil agar mudah diingat.
  • Saya juga sering belajar Bahasa Inggris lewat video di YouTube. Namun, saya memilih yang masih ada subtitle Bahasa Inggris nya, agar saya tahu bagaimana cara pengucapannya. Jika saya masih bingung cara mengucapkan kata-katanya, saya menggunakan aplikasi "English" untuk mengetahui I.P.A nya karena jika hanya mendengarkan bisa saja salah.
  • Selain itu, saya juga biasanya belajar sambil mendengarkan lagu . Saya juga tidak tahu kenapa, mungkin untuk mencegah kebosanan, dan saya pun tidak terlalu terganggu dengan suara-suara di lingkungan sekitar. Suara-suara disini dalam arti yang masih bisa ditolerir, kalau suara petasan dan suara terlalu bising lainnya ya beda lagi, hehehe.
Itulah beberapa contoh gaya belajar saya dalam kehidupan sehari-hari, sekian.
 

 "Apapun gaya belajarmu, pilihlah yang membuat diri sendiri nyaman dan mudah untuk mempelajari sesuatu".


Komentar

Postingan Populer